Izin musthofa

Pengertian Administrasi Dari Para Ahli 1. ULBERT Administrasi secara sempit didevinisikan sebagai penyusunan dan pencatatan data dan informasi secara sistematis baik internal maupun eksternal dengan maksud menyediakan keterangan serta memudahkan untuk memperoleh kembali baik sebagai maupun menyeluruh. Pengertian administrasi secara sempit lebih dikenal sebagai istilah tata usaha. 2. WH EVANS Administrasi adalah fungsi yang menyangkut manajemen dan pengarahan semua tahap operasi perusahaan mengenai pengolahan bahan keterangan, komunikasi, dan ingatan organisasi. 3. ARTHUR GRAGER Administrasi adalah fungsi tata penyelenggaraan tahap komunikasi dan pelayanan warkat suatu organisasi. 4. GEORGE TERRY Administrasi adalah perencanaan, pengendalian dan pengorganisasian pekerjaan perkantoran serta penggerakmereka yang melaksanakanya agar mencapai tujuan yang telah ditetapkan. 5. WILLIAM LEFFINGWELL dan EDWIN ROBINSON Administrasi adalah cabang ilmu manajemen yang berkenaan dengan pelaksanaan pekerjaan perkantoran serta penggerak mereka yang melaksanakanya agar mencapai tujuan yang telah ditetapkan. Pengertian Organisasi Menurut Para Ahli 1.ROSENZWAIG Organisasi dapat dipandang sebagai - Sistem sosial, yaitu orang-orang dalam kelompok. - Integrasi atau kesatuan dari aktivitas-aktivitas orang-orang bekerja sama. - Orang-orang yang berorientasi/berpedoman pada tujuan bersama. 2. MATTIAS AROEF Suatu organisasi terjadi apabila sekelompok orang bekerja bersama sama untuk mencapai tujuanya Peran Organisasi 1. Merencanakan apa yang hendak dicapai oleh organisasi beserta sub-sub unitnya selama periode waktu tertentu. 2. Mengkoordinasikan semua rencana beserta aktivitas dari seluruh bagian yang ada demi tercapainya keselarasan kerja yang mengarah padatujuan yang sama. 3. Mengolah informasi yang terdapat dalam setiap unit organisasi maupun diantara unit-unit yang ada serta informasi yangberasal dari lingkungan ekstern guna pengambilan keputusan. 4. Mengevaluasi informasi tersebut untuk dibandingkan terhadap apa yang diinginkan dan mengambil tindakan tertentu untuk mengoreksi atas penyimpangan yang terjadi. 5. Memoengaruhi perilaku orang-orang yang ada dalam organisasi tersebut untuk diarahkan pada tujuanya.

Categories:

Leave a Reply